Kata Bill Clinton Pariwisata Itu Lebih Manusiawi Dari Pada Berpolitik

Bill Clinton (Foto: telegraph)
Mantan presiden AS Bill Clinton memuji kekuatan pariwisata untuk perdamaian dunia. Dia menyebut pariwisata bisa menjadi kekuatan mengubah dunia menjadi lebih baik.

Berbicara di forum World Travel and Tourism Council Summit di Abu Dhabi, mantan Presiden AS Bill Clinton menekankan bahwa industri pariwisata baik untuk Bumi, anak-anak, dan masa depan. Dia menambahkan, pariwisata dapat dimanfaatkan untuk mendorong stabilitas dan perdamaian.

"Saya menghabiskan banyak waktu ketika menjadi presiden, mencoba untuk mengakhiri perang, mencegah pembunuhan, dan menekankan pemahaman," katanya di hadapan kalangan eksekutif industri pariwisata dan media.

"Apa yang saya lihat adalah, perdamaian bekerja lebih baik daripada konflik, dan salah satu manifestasi terbaik dari itu adalah dalam pariwisata," katanya, seperti dikutip dari Okezone, Kamis (11/4/2013).

Dia menyoroti pertumbuhan pariwisata di Kroasia setelah konflik Balkan tahun 1990-an. Terjadi kenaikan pendapatan secara dramatis selama satu dekade setelah perjanjian perdamaian Bosnia.

Pariwisata juga bermanfaat bagi masyarakat, tambahnya, mengutip sebuah proyek yang diselenggarakan di Kolombia oleh Clinton Foundation untuk membantu kelompok perempuan penghasil rempah.

"The (Clinton) Foundation mengajak pelaku industri hotel menggunakan produk yang dihasilkan oleh kelompok ini. Kami melihat, pendapatan mereka naik empat kali lipat," katanya.

"Jika Anda melakukan itu, industri yang membangun masyarakat ini akan lebih manusiawi daripada politik," tegasnya.


(okezone)