Sabang Jazz Festival Tampilkan Puluhan Musisi Jazz

Dwiki berharap, Sabang Jazz Festival ini menjadi embrio dan inspirasi seri pertama untaian Jazz Festival di Indonesia. 

Sejumlah musisi jazz dari Indonesia dan luar negeri siap ambil bagian dalam Sabang Jazz  Festival yang diadakan di Pulau Weh Kota Sabang pada Sabtu (22/12) malam. Para bintang jazz yang tampil antara lain Andien bersama Nikita Dompas Band,  grup musik legendaris Krakatau yang didirikan oleh Dwiki Dharmawan dan Pra B Dharma, yang akan berkolaborasi dengan Steve Thornton (Malaysia), Ron Reeves (Australia) serta penyanyi Aceh Rafly. 

Demikian sebut Direktur Sabang Jazz Festival 2012, Dwiki Dharmawan melalui pernyataan tertulis kepada Beritasatu.com, Jumat (21/12) malam. 

Dwiki menyebutkan, musisi lain yakni drummer muda Ibnu Rafi, gitaris Agam Hamzah, Farabi All Stars feat Iwan Abdie dan Ita Purnamasari. Tampil juga  musisi serta penyanyi Naseem Nahid yang membawa musik bernuansa mediterania. Kemudian ada juga musisi dan penyanyi legendaris Fariz RM bersama grup Fariz RM and Friends.

“Acara pada Sabtu malam ini berlangsung secara berurutan tanpa jeda karena menggunakan dua panggung,” jelasnya. 

Dwiki berharap, Sabang Jazz Festival ini menjadi embrio dan inspirasi sekaligus seri pertama untaian Jazz Festival di Indonesia. Festival ini terbuka untuk umum dan gratis.(BeritaSatu.com)